Kylian Mbappe jadi Pecetak Gol Terbanyak Sepanjang Sejarah Klub Paris St Germain (PSG)
pada tanggal
Sunday, March 5, 2023
PARIS, LELEMUKU.COM - Kylian Mbappe kembali menorehkan sejarah baru pada karier pesepakbolaannya. Pesepak bola Prancis itu menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub Paris St Germain setelah berhasil melesakkan bola ke gawang Nantes di Lique 1 pada Sabtu (4/3). Gol Mbappe membawa PSG keluar sebagai pemenang dengan skor 4-2.
Mbappe yang berusia 24 tahun berhasil menyumbangkan gol di babak tambahan waktu. Dan itu merupakan gol ke-201 Mbappe di semua kompetisi PSG, berbeda tipis dibandingkan top skorer sebelum yang dipegang pemain Uruguay Edinson Cavani sebanyak 200 gol.
Mbappe mencatatkan rekor gol tersebut dalam 247 penampilan sejak ia bergabung dengan PSG saat berusia 18 tahun pada 2017. Sementara Cavani membutuhkan 298 pertandingan selama tujuh tahun untuk mencatatkan rekor sebelumnya pada 2020.
PSG menggelar perayaan singkat pencapaian rekor baru setelah peluit terakhir. Potret besar Mbappe ditampilkan di Parc des Princes.
"Sangat istimewa berada di sini. Terakhir kali saya di sini adalah untuk mengumumkan bahwa saya tetap bermain di klub ini (untuk memperpanjang kontraknya), merupakan suatu kehormatan berada di sini sebagai pencetak gol terbanyak klub," kata Mbappe.
"Merupakan hak istimewa untuk menjadi pemain PSG, untuk bermain di kemeja bersejarah ini, untuk klub terbesar di Prancis." (VOA)