-->

Kapolres Metro Jakarta Utara Terima Brevet Bhayangkara Bahari Kehormatan

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul Kapolres Metro Jakarta Utara Terima Brevet Bhayangkara Bahari Kehormatan. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.

Kamis, 13 Desember 2018 14:26 WIB
PUSKOMINFO, BID HUMAS PMJ - Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Reza Arief Dewanto menerima penyematan Brevet Bhayangkara Bahari Kehormatan dari Kapolda Metro Jaya yang diwakili oleh Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Wahyu Hadiningrat, SiK, MH pada Apel Hari Nusantara ke-19 tahun 2018 di Lapangan Promoter Ditlantas Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis 13 Desember 2018 pagi ini.

Dalam apel tersebut, Kapolres Metro Jakarta Utara mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel yang telah memberikan brevet tersebut. “Saya ucapkan terimakasih atas penerimaan brevet ini,” ucap Kombes Pol Reza Arief  di hadapan seluruh peserta apel.

Kombes Reza berharap penyematan itu bisa memotivasinya agar lebih bertanggung jawab membina Korp Bhayangkara khususnya Polda Metro Jaya.

Menurut Kombes Reza, brevet adalah tanda kemahiran, atau kualifikasi yang diberikan oleh korps atau angkatan kepada seseorang atas usaha dan jerih payahnya untuk mengikuti pendidikan dan latihan pada bidang tertentu.

“Namun, brevet juga dapat disematkan sebagai sebuah kehormatan atas prestasi dan pengabdian maupun tanggung jawab oleh seseorang pada korps atau angkatan.” ujarnya.

Dalam apel Hari Nusantara tersebut, turut hadir para pejabat utama Polda Metro Jaya, Para Kapolres jajaran Polda Metro Jaya serta seluruh personel Polda Metro Jaya, yang begitu hikmad mengikuti upacara tersebut.
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Kapolres Metro Jakarta Utara Terima Brevet Bhayangkara Bahari Kehormatan . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel