-->

Besok 100 Peserta Bersaing di Lomba Jukung Tradisional Banjarmasin

BERITABANJARMASIN.COM - Dinas Pemuda dan Olahraga Banjarmasin gelar event lomba jukung tradisional besok (14/12/2018)pagi di Siring Piere Tendean.


Kegiatan yang diikuti 100 peserta dari berbagai daerah di Banjarmasin ini bertujuan memperkenalkan budaya Banjarmasin yang mendapatkan predikat sebagai kota sungai paling iconic di Indonesia.


Menurut Kepala Dinas Dispora Kota Banjarmasin Achmad Noor Djaya, budaya sungai yang dimiliki Banjarmasin bisa lebih dikenal oleh seluruh masyarakat se-Indonesia atau bahkan ke mancanegara. "Sesuai keinginan pak wali kota untuk memperkenalkan Banjarmasin ke dunia terutama kebudayaan sungainya," tuturnya kepada awak media.


Sementara itu, Xie Chingsuo dari kedutaan besar Tiongkok mengatakan sangat mengagumi kebudayaan sungai di Banjarmasin, dan ke depannya dalam jangka panjang akan direncanakan dibuat empat pensterilan air sungai di pinggiran siring agar bisa dikonsumsi langsung oleh masyarakat Banjarmasin.


Selain itu juga pada event tersebut juga ditampilkan tarian kebudayaan sungai dari beberapa daerah lain seperti tarian Dayak dari Kapuas, tarian Yogyakarta dan Semarang. Sedangkan untuk hadiah yang diperebutkan berupa tropy dan uang sebesar 15 juta rupiah. (arum/sip) 


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Besok 100 Peserta Bersaing di Lomba Jukung Tradisional Banjarmasin . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel