-->

Berikan Pelayanan Kesehatan, Polda Sumut Gelar Bakti Sosial dan Pengobatan Gratis di Tapanuli Utara

JAKARTA, LELEMUKU.COM - Inilah berita tentang Berikan Pelayanan Kesehatan, Polda Sumut Gelar Bakti Sosial dan Pengobatan Gratis di Tapanuli Utara yang dipublikasikan oleh Humas Mabes Polri.

Tribratanews.polri.go.id – Tanuli Utara. Kepolisian Daerah Sumatera Utara mengelar kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis yang dilaksanakan di Lapangan HKBP Pangaribuan, Kecamatan Pangaribuan, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Selasa (03/03/2020).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sumatera Utara Irjen. Pol. Drs. Martuani Sormin Siregar, M.Si. tersebut juga dihadiri para Pejabat Utama, dokter-dokter Kabid Dokkes Poldasu, Dinkes Taput, Rumah Sakit Bayangkara Poldasu, Departemen Forensik Fakultas Kedokteran dari Universitas Sumatera Utara.

Adapun bakti sosial yang digelar tersebut berupa pemeriksaan kesehatan gratis yang dilakukan Biddokkes Polda Sumut dan Dinkes Tapanuli Utara yakni poli umum, spesialis bedah, psikiatri, penyakit dalam, ortopedi, screening katarak dan pemeriksaan mata serta ada juga kegiatan khitanan.

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 wib tersebut langsung diserbu masyarakat untuk melakukan pemeriksaan. Tampak sekitar 2.500 warga dari 3 kecamatan, Sipahutar, Pangaribuan dan kecamatan Garoga yang antusias untuk mengikuti kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis tersebut.

Dalam sambutannya, Kapolda Sumut mengatkan bahwa dengan digelarnya kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis ini adalah untuk membantu sesama yang membutuhkan akan mewujudkan rasa cinta kasih dan saling menolong. Hal tersebut sesuai dengan tupoksi Polri yaitu sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat. Kegiatan bakti sosial dan pelayanan pengobatan gratis yang kita lakukan bersama diharapkan juga dapat menumbuhkan kembali rasa saling peduli, rasa kebersamaan dan untuk mempererat rasa persaudaraan kita sebagai sesama anak bangsa.

Selain itu, Renta Br. Pakpahan warga Desa Pakpahan mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan Polda Sumut ini. Saya sangat berterimakasih kepada Polda Sumut yang sudah menggelar pengobatan gratis ini. Kegiatan ini sangat membantu kami, terutama warga ekonomi lemah seperti saya ini.

(sm/bq/hy)

The post Berikan Pelayanan Kesehatan, Polda Sumut Gelar Bakti Sosial dan Pengobatan Gratis di Tapanuli Utara appeared first on Tribratanews.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel