-->

Jelang Grand Final, Tan dan Monj Port Numbay Audiens Dengan Walikota

JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Inilah berita tentang Jelang Grand Final, Tan dan Monj Port Numbay Audiens Dengan Walikota yang dipublikasikan oleh Humas Setda Kota Jayapura, Provinsi papua.
AUDIENS WALIKOTA DENGAN PARA FINALIS TAN DAN MONJ PORT NUMBAY 2020

JAYAPURAKOTA – Menjelang grand final Putra dan Putri Pariwisata atau Tan dan Monj Port Numbay tahun 2020, ke dua puluh finalis ajang tersebut melakukan audiens dengan Walikota Jayapura, Dr. Benhur Tomi Mano, MM, Kamis, 27 Februari 2020. Kegiatan tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Pariwisata kota Jayapura, Matias B. Mano, S.Par.

Pada kesempatan tersebut Walikota mengatakan, melalui kegiatan pemilihan putra dan putri pariwisata, dapat melatih putra putri Port Numbay dalam berpenampilan, bertutur kata, sikap, perilaku dan karakter yang baik serta diharapkan bisa menguasai ilmu pengetahuan umum, menguasai apa saja potensi-potensi wisata yang ada di kota Jayapura dan juga dapat mengetahui secara garis besar berdirinya kota Jayapura  sejak dulu hingga saat ini.

WALIKOTA JAYAPURA BERSAMA PARA FINALIS TAN DAN MONJ PORT NUMBAY 2020

“Atas nama pemerintah saya menyampaikan terima kasih telah mengambil bagian dalam kebijakan saya. Program ini terinspirasi pemilihan abang none Jakarta. Para Tan dan Monj ini akan dilibatkan sebagai duta wisata, jika ada event-event baik ditingkat provinsi maupun di kota Jayapura. Salah satunya Tan dan Monj akan dilibatkan untuk membantu suksesnya penyelengaraan PON di kota Jayapura,” ujar Walikota.

Kepada para finalis Tan dan Monj Port Numbay 2020 Walikota berpesan, menjauhi hal-hal negatif yang akan merugikan diri mereka sendiri seperti, miras dan narkoba.

Sementara itu, salah satu finalis Tan dan Monj 2020, Louisa Gabriela stevani Nomontem yang merupakan siswi dari SMA YPPK Taruna Bakti mengatakan, motivasi mengikuti ajang ini yaitu, berkeinginan memajukan pariwisata di kota Jayapura karena menurutnya, semakin kita mengeskplore pariwisata di kota jayapura pasti akan memajukan ekonomi kreatif untuk masyarakat. (Humas)

The post Jelang Grand Final, Tan dan Monj Port Numbay Audiens Dengan Walikota appeared first on Humas Pemerintah Kota Jayapura.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel