-->

Polres Metro Bekasi Kota Amankan 4 Pelaku Curanmor di Rawalumbu

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul Polres Metro Bekasi Kota Amankan 4 Pelaku Curanmor di Rawalumbu. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.

Selasa, 19 Maret 2019 - 08:18 WIB
PUSKOMINFO, BID HUMAS PMJ - Polres Metro Bekasi Kota melaksanakan press release penangkapan empat pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor), Senin (19/3/2019). Kegiatan dipimpin Wakapolres Metro Bekasi Kota AKBP Eka Mulyana dan didampingi Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari.

Penangkapan keempat tersangka berinisial RG (20 tahun), SRA (16 tahun), ASG (20 tahun) dan AT (18 tahun) tersebut berawal saat Tim Buser Unit Jatanras Sat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota mendapat informasi dari masyarakat bahwa di TKP Kampung Pengasinan, Rawalumbu, Kota Bekasi, telah terjadi pencurian dengan pemberatan terhadap kendaraan roda dua.

“Kemudian Tim Buser Unit Jatanras yang dipimpin langsung oleh Kasar Reskrim Polres Metro Bekasi Kota Kompol Bambang S Nugroho melakukan penyelidikan dan didapat informasi bahwa di Lotte Mart Jalan Ir Juanda akan ada transaksi jual beli sepeda motor hasil kejahatan,” terang AKBP Eka di Mapolres Metro Beksai Kota, Senin (18/3/2019).

“Selanjutnya Tim meluncur ke Lotte Mart untuk bertemu seseorang yang akan melakukan transaksi jual beli sepeda motor tersebut. Setelah dicek terhadap kendaraan ternyata tidak dilengkapi dengan surat-surat yang lengkap, kemudian Tim langsung melakukan penyergapan dan pengangkapan terhadap para pelaku sebanyak tiga orang,” sambungnya.

Kemudian polisi melakukan pengambangan terhadap pelaku lainnya berinisial SRA di rumah kontrakannya di Pengasinan, Rawalumbu, Kota Bekasi. “Pelaku berhasil ditangkap serta didapat barang bukti berupa satu buah helm merk KYT berwarna merah, satu buah kunci leter T dan satu unit sepeda motor Honda Beat No Pol B 3159 KGU,” jelas AKBP Eka.

“Adapun para pelaku dalam melakukan aksi kejahatannya selalu mengendarai sepeda motor masing-masing satu motor dua orang, dan mencari sasaran. Setelah mendapat sasaran, pelaku RG memetik dengan menggunakan kunci letter T. sedangkan pelaku SRA, ASA dan AT mengawasi sekitar TKP. Dan yang menjual sepeda motor hasil kejahatan adalah pelaku AT,” lanjutnya.

Para pelaku mengakui telah melakukan aksi kejahatannya sebanyak 8 kali yang masing-masing di wilayah Pengasinan, Rawalumbu danm Jatimulya. Keempat pelaku dikenakan Pasal 363 ayat (1) ke 3e dan ke 4e KUHP dengan ancaman hukuman penjara paling lama 7 tahun
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Polres Metro Bekasi Kota Amankan 4 Pelaku Curanmor di Rawalumbu . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel