Kapolda Maluku Utara Melaksanakan Kunjungan Kerja dan Tatap Muka Dengan Personil Polres Ternate
Tribratanews.malut.polri.go.id-Polda Maluku Utara, Kapolda Maluku Utara Brigjen Pol. Drs. Suroto., M.Si., yang didampimgi oleh Para Pejabat Utama Polda Maluku Utara dan Ketua Bhayangkari Daerah Maluku Utara Ny. Santy Suroto, melaksanakan kunjungan kerja ke Polres Ternate.
Kunjungan kerja Kapolda Maluku Utara ini ke Polres Ternate, disambut langsung oleh Kapolres Ternate, Ketua Bhayangkari Cabang Ternate dan para Pejabat Utama Polres Ternate serta jajar hormat oleh personil Sat Sabhara Polres ternate. Senin, 25/02/19.
Jenderal Bintang satu di Mapolda Maluku Utara ini, bersama dengan para pejaba utama Polda maluku utara melaksanakan tatap muka dengan personil Polres Ternate di lapangan Apel mapolres ternate.
Kegiatan tatap muka yang dilaksanakan di lapangan apel Mapolres Ternate itu, dihadiri oleh, Karo SDM Polda Maluku Utara Kombespol Satria Yusada, S.I.K, Dir Krimsus Polda Maluku Utara Kombes Pol Masrur, SH, S.IK, Dir Krimum Polda Maluku Utara Kombes Pol Dian Harianto, SH, S.IK, Dir Lantas Polda Maluku Utara Kombes Pol Muji Ediyanto, SH, S.IK, Dir Narkoba Polda Maluku Utara Kombespol Mirzal Alwi, S.IK, Karo Logistik Polda Maluku Utara AKBP Sidik Tubagus Isfahani, Kabid Humas Polda Maluku Utara AKBP Hendri Badar, Kapolres Ternate AKBP Azhari Juanda, S.IK, Wakapolres Ternate Kompol Jufri Dukomalamo, Para Kabag, Kasat Polres Ternate, Para Kapolsek dan Perwira Jajaran Polres Ternate, Para Bintara Polres Ternate yang hadir kurang lebih 220 orang
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Ternate menyampaikan Laporan Kesatuan dengan gambaran aspek Geografis di Wilayah Hukum polres Ternate dan kegiatan menonjol serta penanganan kasus yang terjadi selama tahun 2018 kepada Kapolda Maluku Utara.
“Pelaksanaan tugas serta langkah langkah program terobosan yang telah dialkukan oleh Polres Ternate diantaranya Giat Popeda, Program Wanda manis, Program Pelita Gama Maitara, program posterling, program ppojok Baca, program Simling ceria, program Suling, program Jumat barokah, program Safari Dzuhur keliling dan program Sipala.” Ujar Kapolres.
Kapolda Maluku Utara Brigjen pol Drs. Suroto, M.Si dalam arahannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Ternate atas kerja kerasnya sehingga situasi keamanan wilayah Ternate sampai dengan saat ini tetap dalam keadaan kondusif. Dan juga memberikan Apresiasi terkait beberapa program terobosan yang telah dipaparkan oleh Kapolres dan telah dilaksanakan, agar tetap dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi, pada prinsipnya Polisi adalah pelayan masyarakat bukan masyarakat melayani kita.
Terkait Tugas pokok Polisi sebagaimana yang telah diatur dalam ketentuan antara lain sebagai Harkamtibmas, Sebagai Pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat serta sebagai Penegak Hukum. Tugas Polisi itu adalah tugas yang sangat mulia karena mengajak masyarakat dalam kebaikan, sebelum bertugas tanamkan niat kita sebagai ibadah
“Konsep Operasi Harkamtibmas mencakup proses Dinamis masyarakat yang menjurus pada potensi Gangguan, Ambang Gangguan dan Gangguan Nyata serta upaya Harkamtibmas mencakup kegiatan deteksi dini, Preemtif, preventif dan penegakan hukum..” ungkap Kapolda
Lanjut Kapolda, Implementasi Proaktive Policing yang terdiri dari proaktif Policing mencakup Deteksi dini efektif, comminity Policing, Preemtif dan preventif diutamakan, mitra masyarakat, problem solving dan koordinasi linsek serta Reaktif Policing mncakup deteksi dini lemah, cegah kurang, sudah ada kejadian baru Polisi turun, bertindak seperti damkar, kedepankan penindakan dan masyarakat sudah jadi korban.
Orang nomor satu di Polda Maluku Utara ini juga mengatakan, Gambaran umum Pemilu 2019 mencakup pileg dan pilpres serantak akibat terjadi saingan sengit, para caleg tidak fokus menangkan pilpres tapi juga memenangkan legislatif, masy dihadapkan 5 jenis surat suara dan jadi tantanagan baik penyelenggara, pengawas, apparat keamanan dan seluruh stakeholder.
Hal-hal yang harus disiapkan antara lain, SAPTA SIAP terdiri dari Siap Pilun, siap Duklog, siap pasukan, siap masyarakat, siap kondisi kamtibmas, siap giat pra Ops dan siap Posko serta PANCA SIAP terdiri dari Siap diri, Siap Mako, Siap Siaga, Siap Opsnal dan siap Data.
“Yang menjadi perhatian antara lain bangun komunikasi dan kerjasama secara masif dengan semua pihak (Parpol dan Paslon, Penyelenggara, Pengawas, Pemda, TNI/Polri, Media dan para Tokoh agama, masyarakat maupun Pemuda) agar terciptanya hubungan emosional yang baik.” Tegas Jenderal Bintang satu. (Wtftt/Muis Tftt)
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Kapolda Maluku Utara Melaksanakan Kunjungan Kerja dan Tatap Muka Dengan Personil Polres Ternate . Silahkan membaca berita lainnya.