-->

Benhur Tomi Mano Terima Penghargaan Adhitya Karya Mahatva Yodha

Benhur Tomi Mano Terima Penghargaan Adhitya Karya Mahatva YodhaJAYAPURA, LELEMUKU.COM - Wali Kota Jayapura, Provinsi Papua, Dr Benhur Tomi Mano MM, terima Penghargaan Adhitya Karya Mahatva Yodha Kategori Pembina Umum Terbaik Karang Taruna Kota Jayapura, dari Kementerian Sosial RI. Dalam rangkaian kegiatan Bulan Bhakti Nasional Karang Taruna Tahun 2018 yang kali ini di pusatkan di Gedung Sumpah Pemuda Provinsi Lampung pada 25 Januari 2018.

“Hari ini kami menghadap bapak Wali Kota untuk menyerahkan piagam penghargaan dari kementerian sosial selaku pembina karang taruna terbaik untuk tingkat Nasional,” jelas Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Kabupaten Keerom, Sucahyo Agung, SIP, M.Si, selaku Pengurus Karang Taruna Provinsi Papua, di ruang Kerja Wali Kota Jayapura, Selasa (19/2).

Agung mengatakan, selain Wali Kota penerima penghargaan tersebut diterima Oleh Bupati Keerom Muh. Markum, SH, MH, MM dan Bupati Jayapura Mathius Awitouw, SE., M.Si.

“Jadi di Papua ada tiga Bupati dan Wali Kota yang menerima penghargaaan yang diserahkan oleh menteri sosial pada tanggal 25 januari 2018 yang diserahkan di Provinsi lampung,” jelasnya.

Penghargaan yang diterima Wali Kota Jayapura, selaku pembina Karang Taruna terbaik tingkat Nasional.

“Penghargaan yang beliau terima selaku pembina Karang Taruna terbaik tingkat kabupaten kota se- Indonesia,” ungkapnya. (HumasJayapuraKota)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel