Pantau Harga Pasar KPw BI Maluku Gelar Rakorda TPID
AMBON,PELAGANDONG.COM: Pantau Harga Pasar Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Provinsi Maluku menggelar Rapat Koordinasi Daerah( Rakorda) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID),yang berlangsung di KPw BI Provinsi Maluku, Senin (19/11).
Staf Ahli Menteri Perdagangan (Mendag) Bidang Hubungan Internasional, Dody Edward usai kegiatan kepada awak media mengatakan, saat ini Mendag memiliki payung hukum melalui berbagai Permendag, terkait dengan harga eceran tertinggi dan harga acuan yang dikawal dengan baik, sehingga para pelaku usaha bisa memahami dan melakukan sesuai dengan aturan yang ada.
Pihaknya akan melakukan pemantauan lebih intens,
guna melihat perkembangan dan kekurangan pasokan, dengan berkoordinasi antar Kementerian yang didukung Satgas pangan.
“Akan melakukan pemantauan secara lebih intens dan koordinasi Serta komperhensif antara Kementerian yang didukung Satgas Pangan agar bisa disikapi dengan baik,” katanya.
Antar kementerian juga kata dia, akan mengawal dengan baik jalur -jalur distribusi dari petani ,gudang Dan pelabuhan hingga ke pasar, untuk menjamin stabilitas harga pangan agar alur distribusinya bierjalan dengan baik
“ semuanya prises akan dikawal kementerian terkait, agar semuanya bisa berjalana dengan baik “pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Tim Advisory dan Pengembangan Ekonomi BI Maluku , Andy Setyo Biwado mengakui, secara umum pasokan bahan makanan di Provinsi Maluku sudah siap. Kebutuhan juga akan meningkat selama Natal dan tahun, namun tidak akan terjadi kenaikan harga yang signifikan, karena stok yang tersedia diantaranya; beras, telur, bawang, minyak kepala, ayam.
“Dengan hadirnya distributor dalam kegiatan ini, maka secara langsung akan di awasi oleh Dinas Perindusterian dan Perdagangan Provinsi Maluku, karena sudah ada sanksi kepada distributor yang nakal,” ungkapnya.
Ia mengungkapkan, terjadinya pengaruh pada inflasi disebabkan adanya berbagai ivent di kota Ambon, dintaranya Pesparani.
“Dengan adanya Moment Pesparani tingkat Nasional ke I di Kota Ambon dapat memicu Inflasi ungkapnya”
Turut hadir dalam kegiatan rakord TPID Staf Ahli Menteri Perdagangan Bidang Hubungan Internasional, Dody Edward, Kepala Tim Advisory dan Pengembangan Ekonomi , Andy Setyo Biwado dan Kepala Daerah dari 11 Kabupaten se-Provinsi Maluku (PG-02).
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Pantau Harga Pasar KPw BI Maluku Gelar Rakorda TPID . Silahkan membaca berita lainnya.