pada tanggal
Thursday, November 8, 2018
Melalui Sholat Berjamaah Waka Polres Donggala Jalin Silaturahmi Dengan Warga
Tribratanewspoldasulteng.com - Waka Polres Donggala Kompol Abubakar Djafar, S.H., M.M. melaksanakan sholat magrib berjamaah di masjid Babussalam Ds. Loli Oge Kec. Banawa Kab. Donggala, Senin (05/11).
Kegiatan sholat berjamaah ini rutin dilakukan dalam rangka memakmurkan masjid dan sebagai sarana untuk menjalin tali silaturahmi serta menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada warga Kab. Donggala.
Tidak hanya melaksanakan sholat berjamaah dalam kesempatan tersebut Waka Polres memimpin para jamaah untuk melaksanakan dzikir bersama.
Lantunan dzikir mewarnai masjid babussalam pada malam itu, selain dzikir juga dilakukan himbauan kepada para jamaah untuk bersama – sama menjaga dan memelihara Kamtibmas, menyikapi musibah tsunami dan gempa di Kab. Donggala Waka Polres mengajak warga untuk bangkit dan membangun kembali Kab. Donggala.
Sementara di tempat terpisah Kapolres Donggala AKBP S. Ferdinand Suwarji mengatakan kegiatan memakmurkan masjid merupakan salah satu program Polres Donggala sebagai sarana menjalin silaturahmi dan sebagai upaya pemeliharaan Kamtibmas.
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang . Silahkan membaca berita lainnya.