-->

Tekan Angka Kriminalisasi, Polres Kota Pasuruan Adakan Konfrensi Pers Operasi Sikat Semeru 2018

Pers rilis oleh Polres kota Pasuruan dalam operasi sikat Semeru 5 - 12 September 2018

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | PASURUAN | [ 17-09-2018 ] Dalam upaya menjaga stabilitas dan kondusifitas wilayah, Polres kota Pasuruan adakan konfrensi pers hasil operasi Sikat 2018 .

Dalam sambutannya Wakapolresta Pasuruan Kompol. Pratolo SH. Menyatakan bahwa dalam menciptakan keamanan, ketertiban dan ketentraman masyarakat diperlukan dukungan partisipasi aktif dari masyarakat serta sinergitas kerjasama media atau wartawan untuk memberi pemahaman pada masyarakat tentang arti pentingnya menjaga keamanan dan ketentraman. Dikonfirmasi target dalam operasi kali ini, wakapolres  menjelaskan  bahwa target Operasi sudah terpenuhi, bahkan melebihi target.

Operasi Sikat Semeru 05-12 September 2018 diruang Rupatama polres kota Pasuruan  berhasil mengungkap beberapa kasus. Untuk yang masuk dalam daftar Target operasi  curanmor 2 tsk, Curas 1 tsk, Curat 5 tsk, Sajam 1 tsk sementara yang Non TO. Kasus Penggelapan 1 tsk, Penipuan 3 tsk, Pak/Pekerja seks komersial 4 tsk, Narkotika 3 tsk, Premanisme 26 tsk . Dalam dokumen Riliss yang disampaikan pada MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN diketahui ada total 99 tersangka sementara yang sudah masuk pada proses Sidik 16 tsk .

Kasatreskrim polres kota Pasuruan AKP.Selamet Santoso SH. Saat diwawancarai Media Nasional Obor Keadilan

Terpisah sehabis pers rilis Kasatreskrim polres kota Pasuruan AKP. Selamet Santoso SH. Akan rutin menggelar operasi Sikat dan akan  lebih mengoptimalkan Polsek dalam memantau dan mencegah terjadinya tindak pidana di wilayah masing-masing.

Dikonfirmasi terkait kasus pembunuhan siswa SMK  yang terjadi di lapangan Dusun  Sumurwaru Desa Sumberanyar Kecamatan Grati Beberapa waktu lalu, Kasatreskrim menegaskan masih dalam proses penyidikan namun sudah menemukan titik terang pelaku." Masih proses penyidikan mas, namun sudah ada titik terang mengenai pelakunya tapi maaf kita tidak bisa memberitahu dulu pada temen-temen media biar tidak menggangu proses penyidikan yang sedang berlangsung . Tegasnya. ( Zainal )

Editor : Redaktur
Penanggung Jawab Berita : Obor Panjaitan


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Tekan Angka Kriminalisasi, Polres Kota Pasuruan Adakan Konfrensi Pers Operasi Sikat Semeru 2018 . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel