Dua Pelaku Mengaku Stasiun NET TV, Di Amankan diPolsek Balaraja
pada tanggal
Thursday, September 13, 2018
BantenNet.com, KABUPATEN TANGERANG - Anggota Reskrim Polsek Balaraja telah mengamankan 2 ( Dua) laki laki yang mengaku sebagai wartawan dari Tv stasiun Swasta Nasional, Rabu (12/9) pukul 15.30 wib di Aula Kantor Desa Saga Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang - Banten.
Namun dua orang yang mengaku wartawan dari sebuah stasiun televisi swasta diamankan di Polsek Balaraja yaitu Berinisial A F Laki Laki, Tangerang 13 mei 1995, Swasta, Islam Kp. Sabi Rt. 04/02 kel. Bencongan Kecamatan Kelapa Dua Kabupaten Tangerang dan DS Laki Laki Tangerang 27 maret 1979, Wiraswasta, Islam, Kp. gembong Rt. 01/01 Desa Gembong Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang.
" Dengan modus, melakukan peliputan ke desa desa wilayah Balaraja Kabupaten Tangerang untuk mendapatkan keuntungan pribadi selma aksinya pelaku menggunakan kendaraan roda empat dengan atribut ataupun perlengkapan yang bertuliskan TV swasta Nasional yaitu NET TV " jelas Kompol Wendy Ariyanto kepada Awak Media
Disamping itu Anggota reskrim Poksek Balaraja mendapat informasi tersebut dan langsung turun kelokasiserta mengamankan keduanya dimana ke dua orang tersebut diduga mengakui sebagai wartawan dari salah stasiun TV swasta yaitu NET TV kedua Pelaku diamankan di balai desa Saga Balaraja.lanjutnya
Setelah dilakukan introgasi kedua orang Pelaku mengakui bukan dari stasiun NET TV, mereka hanya memalsukan identitas dan memakai atribut dari NET TV agar mendapat keuntungan pribadi.terang Kompol Wendy Ariyanto.
Dan selanjutnya kedua orang tersebut beserta barang bukti diamankan dipolsek Balaraja guna untuk penyelidikan lebih lanjut, Adapun Barang Bukti 1(satu) buah Kamera MDV Merk Panasonic, 1(satu) buah tanda pengenal kameramen NET TV, atas nama Ahmad Fadilah, 1(satu) buah Mice, Bertuliskan NET TV, 2(dua) unit Tripot. 1(satu) unit Handycame Merk Aiptex, 1(satu) Buah Kaos Bertuliskan NET TV, 1(satu) buah switer, Bertuliskan NET TV, 1(satu) unir KR 4 merk Daihatsu Xenia, No Pol B-1521-ZFV, warna Hitam Metalik No Ka. MHKV5AA2JFK000495, No Sin DP98348, an- Noval Triswanto dengan pintu depan kiri dan kanan, serta kaca belakang bertuliskan NET TV, G. RTL.
Pihak Polsek Balaraja mengamankan kedua pelaku untuk dilakukan pemeriksaan, Serta menyita sejumlah Barang Bukti dan Berkoordinasi dengan Pihak Televisi Swasta Nasional Net TV Dalam melakukan pengembangan dan pemeriksaan lebih lanjut terhadap korban penipuan yang dilakukan pelaku.
> ldn
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Dua Pelaku Mengaku Stasiun NET TV, Di Amankan diPolsek Balaraja . Silahkan membaca berita lainnya.