-->

Kapolda Sulsel Pantau Kondisi Pasca Pilkada di Pare-Pare

Kapolda Sulsel, Pantau Kondisi Pasca Pilkada di Pare-Pare

MEDIA SELAYAR. Kapolda Sulsel Irjen Pol Umar Septono, didampingi Ka SPN Batua Makassar melaksanakan kunjungan kerja ke Polres Pare Pare, pada Senin 9 Juli 2018. Kunjungan kerja Kapolda ke Pare-Pare dalam rangka meninjau langsung perkembangan situasi Pilkada di Pare Pare.

Dalam kesempatan kunker ini, Kapolda menyempatkan diri berkumpul bersama personil PAM Pilkada Pare-Pare dari TNI-Polri di aula Mapolres Pare-Pare.

Kapolda menyampaikan ucapan terima kasih kepada para peronel TNI-Polri atas kerjasama dan kekompakan menjaga keamanan.manusia hanya bisa berusaha yang terbaik namun Tuhan lah yang menentukan segalanya, ucap Kapolda.

Lanjut dalam arahan singkat tersebut, Kapolda menyampaikan untuk jangan meletakkan pangkat dan jabatan dihati namun letakkanlah ditangan.

Kapolda Sulsel, Pantau Kondisi Pasca Pilkada di Pare-Pare

Usai memberikan arahan, Kapolda sarapan bersama personel TNI-Polri. Kapolda juga mengingatkan akan bertindak tegas kepada pihak pihak yang ingin menganggu stabilitas keamanan.

Hal ini dibuktikan dari beberapa orang yang telah ditangkap karena berusaha mengganggu kelancaran proses Pilkada di beberapa Kabupaten. di Sulsel yang tampak terlihat keakraban yang terjalin antara Kapolda bersama seorang personel TNI yang saling bersuapan.  



Release : Humas Polda Sulsel
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Kapolda Sulsel Pantau Kondisi Pasca Pilkada di Pare-Pare . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel