-->

Persiapan Penutupan Dasbhara, SPN Laksanakan Prahiking




Buleleng Bali,Sekilasmedia.com-
Sebanyak 138 siswa SPN Singaraja didampingi para pembina, pengasuh dan gadik, melaksanakan giat prahiking pertamanya sebelum pada bulan Oktober nanti pelaksanaan hiking yang sesungguhnya dalam rangkaian acara Penutupan Masa Dasbhara Siswa Diktukba Polri T.A. 2018/2019.

Dilepas dari Kesatrian pukul 07.30 wita oleh Waka Korsis SPN Singaraja, Kompol Ketut Gede Wijana, Minggu (26/8) dengan route yang ditempuh dari Lapangan Bhakti berikutnya mengelilingi Kota Singaraja dan kembali ke Kesatrian pada pukul 09.30 wita dengan perkiraan jarak 7 Km yang ditempuh pada prahiking yang pertama ini.

Dijelaskan Kompol Gede Wijaya semangat sejumlah siswa pada prahiking pertama kali ini cukup bagus dan kompak, sehingga dengan waktu kurang lebih 2 jam mereka mampu menempuh jarak kurang lebih 7 Km.

" Kami selaku pembina maupun pengasuh cukup puas dengan hasil ini semoga diprahiking selanjutnya dapat lebih baik lagi dari sekarang sebelum nantinya melaksanakan hiking yang sesungguhnya, "  Singkat Waka Korsis SPN Polda Bali ini.(soni)
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Persiapan Penutupan Dasbhara, SPN Laksanakan Prahiking . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel