-->

Jan De Fretes Hadiri Ibadah Minggu Jemaat GPM Ebenhaezer Saumlaki

 


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM – Wakil Kepolisian Daerah (Wakapolda) Maluku, Brigjen Pol Drs. Jan Leonard de Fretes, M.M mengungkapkan syukurnya dapat mengikuti ibadah minggu di Gereja Protestan Maluku (GPM) Jemaat Saumlaki di Kabupaten Kepulauan Tanimbar pada Minggu, 11 Oktober 2020.

Menurutnya ibadah tersebut merupakan ibadah perdananya di Maluku setelah dilantik sebagai Wakapolda sejak Senin, 10 Mei 2020 lalu yang disebabkan karena menjalankan tugas di tengah masa pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19).

“Sejak saya di Ambon saya belum pernah masuk gereja, ini di Tanimbar yang pertama kalinya. Saya sangat senang sekali bisa masuk ibadah disini,” ungkap pria berdarah Ambon itu.

Wakapolda Jan DE Fretes didampingi Wakapolres Tanimbar, Kompol Hendra Y. P. Haurisa, S.H terlihat mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP) Protokol Kesehatan (Prokes), seperti cuci tangan, tes suhu tubuh, menggunakan masker saat ibadah dan jaga jarak fisik. Kedatangan tersebut pun disambut oleh Ketua Majelis Jemaat GPM Saumlaki, Pdt. Ny. A. Ch. A. Sabono, S.Th bersama para majelis dan seluruh jemaat.

Dalam khotbahnya yang terambil di dalam kitab Kisah Para Rasul 23:1-11 dengan perikob ‘Paulus Dihadapkan Mahkamah Agama’ dengan Tema ‘Roh Kudus Menuntut  Gereja untuk Bersaksi’, Pdt. Sabono meminta jemaat menjadikan sikap Paulus pada jamannya harus menjadi teladan.

Ia menambahkan walau disaat penuh tantangan Paulus tahu bahwa dalam dirinya ada hati nurani murni yang tidak mencari keuntungan tentang wujud eksistensi untuk berani mengatakan ya dan tidak. Selepas ibadah dilanjutkan dengan pelantikan Tim Balitbang Periode 2020 hingga 2025.

Wakapolda Jan De Fretes sendiri dalam kunjungan kerja (kunker) di Tanimbar didampingi oleh Komandan Satuan (Dansat) Brimob, Kombes Pol. Muhammad Guntue, S.I.K., M.H dan Dir Resnarkoba, Kombes Pol Cahyo Utama pada Jumat, 09 Oktober 2020 hingga Senin, 12 Oktober 2020.

Kunjungan itu bertujuan untuk memberi semangat dan motivasi kepada seluruh personel Polres Tanimbar dan anggota Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor dengan melakukan beberapa kegiatan, diantaranya tatap muka bersama anggota, makan malam bersama Bupati Petrus Fatlolon, SH., MH, Forum Komunikasi Daerah (Forkopimda) dan Tokoh Agama Tanimbar.

Kemudian tinjau Markas Brimob Kompi 3 Batalyon C, berkunjung ke destinasi wisata Pulau Nustabung dan Matakus, Danau Buatan Lorulun dan bersepeda atau gowes ke Wisata Religi Arca Kristus Raja di Olilit. (Laura Sobuber)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel