-->

Polres Halmahera Selatan Selenggarakan Bimbingan Teknis Personel Pam TPS Pemilu 2019

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul Polres Halmahera Selatan Selenggarakan Bimbingan Teknis Personel Pam TPS Pemilu 2019. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.

Tribratanews.malut.polri.go.id-Polda Malut. Halsel,  Menjelang pesta demokasi yang tinggal beberapa hari lagi, Polres Halmahera Selatan mengadakan Bimbingan Teknis (Bintek) dalam rangka pengawasan TPS dan penghitungan suara Pemilu Tahun 2019. Kepad personil yang akan melakukan pengamanan Kamis 11/04/19.

Bimbingan Teknis ini diikuti Para Kabag, Kasat, Kapolsek dan personel Polres Halmahera Selatan serta personel Polsek jajaran yang di pimpin langsung oleh Kapolres Halmahera Selatan AKBP Agung Setyo W, S.H., S.I.K., M.Si, dan didampingi Kabag Ops Polres Halmahera Selatan AKP Roy B. Simangunsong, S.H., S.I.K.

AKBP Agung Setyo W, S.H., S.I.K., M.Si, saat membuka kegiatan menyampaikan bahwa dalam pengamanan pemilu diperlukan pemahaman terkait teknis pengamanan baik saat di TPS maupun saat penghitungan suara. Oleh sebab itu, kita berikan bimbingan teknis terkait pengamanan yang akan dilaksanakan.

Polres Halmahera Selatan akan mengamankan sebanyak 730 TPS dengan jumlah personel yang sangat terbatas yaitu personel Polres Halmahera Selatan sebanyak 206 Personel dan dibantu dari BKO Polda Maluku Utara sebanyak 167 personel.

“Sehingga personel wajib memahami apa yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya dalam pengamanan sehingga tidak terjadi kesalahan prosedur dalam pengamanan. Harapannya kita mampu mengamankan dengan baik tahap pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2019,” ucapnya.

AKBP Agung Setyo W, S.H., S.I.K., M.Si, menekankan agar netralitas sebagai anggota Polri harus tetap dijaga dan sebagai anggota Polri harus menjaga marwah untuk tidak memihak kepada siapapun. “Kepada seluruh personel yang terlibat pengamanan harus mengenali petugas TPS memahami lokasi TPS kerawanan disekitar TPS, dan saya harap dapat menjaga nama baik Institusi Polri,” tuturnya.

 “Saya harap TNI, Polri dan Sat Linmas harus saling bersinergi dalam pengamanan TPS nantinya serta hindari Money Politik,” tandasnya.

Dalam bimtek diberikan materi yang pertama oleh Kasat Intelkam Polres Halmahera Selatan IPTU H. Korwa, S.I.K., yang menyampaikan tentang perkiraan kerawanan yang mungkin terjadi dan langkah antisipasi kerawanan tersebut. Disampaikan juga tahapan pemungutan suara hingga proses penghitungan yang harus diketahui petugas pengamanan.

Sementara itu, Kabag Ops Polres Halmahera Selatan AKP Roy B. Simangunsong, S.H., S.I.K., sebagai pemateri menyampaikan tentang pola pengamanan. Dijelaskan juga teknis pengamanan saat di TPS pada saat pemungutan suara hingga penghitungan suara termasuk pengawalan logistik pemilu. (Wtftt/Rizky Zld)


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Polres Halmahera Selatan Selenggarakan Bimbingan Teknis Personel Pam TPS Pemilu 2019 . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel