-->

PTPS DI WILAYAH BAOLAN, DILANTIK DAN DIBERI BIMBINGAN TEKNIS

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul PTPS DI WILAYAH BAOLAN, DILANTIK DAN DIBERI BIMBINGAN TEKNIS. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.
Ketua Panitia Pengawan Pemilihan Umum Kecamatan Baolan Kabupaten Tolitoli, Darwin SPd MPd, melantik puluhan pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se Kecamatan Baolan di Aula Hotel Bumi Harapan Tolitoli, Senin (25/3). Foto: Aulia
Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) Baolan melaksanakan Pelantikan dan Bimbingan Tekhnik (Bimtek) bagi puluhan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kecamatan Baolan Kabupaten Tolitoli Tahun 2019 yang dilangsungkan di Aula Hotel Bumi Harapan Tolitoli pada Senin pagi, (25/3), yang dibuka oleh Ketua Panwascam Baolan Kabupaten Tolitoli, Darwin SPd MPd.
Proses Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pengawas Tempat Pemungutan Suara se-Kecamatan Baolan.
Dalam sambutannya Darwin mengatakan, pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) kali ini diharapkan kepada para pengawas agar lebih berhati-hati dalam bekerja, PTPS harus betul-betul mengawasi dan menganalisa proses pelaksanaan Pemilu berdasarkan aturan-aturan yang ada di lapangan atau yang berlaku di dalam TPS tempat bertugas masing-masing.
Darwin, S.Pd., M.Pd
Saat bertugas nantinya para pengawas akan didampingi petugas keamanan baik dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) maupun Aparat Kepolisian, jelasnya.
Sementara Camat Baolan, Dahri D Min'un SE, yang turut hadir pada kesempatan itu saat memberikan sambutannya mengatakan,  seluruh Pengawas Pemilu haruslah melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab, adil, jujur dan bersikap netral terhadap Pemilihan Umum 17 April mendatang. Pengawas TPS wajib mengetahui dasar-dasar hukum Pemilu, mengenali  TPS masing-masing serta mengetahui jumlah pemilih, para saksi, petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan petugas lainnya dan selalu berhati-hati dalam bertugas demi kelancaran pelaksanaan pengawasan Pemilu.
Di sisi lain Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Baolan, Iptu Army Casriyanto mengungkapkan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat berharga dan penting dalam pelaksanaan Pemilu tahun 2019 yang aman dan tertib.
Melalui Bimtek ini diimbau kepada para PTPS agar memahami aturan-aturan dalam pelaksanaan Pemilu di TPS masing-masing. Pengabdian pengawas Pemilu sangat diharapkan agar Pemilu berjalan baik,  lancar, dan tertib karena pengawas sebagai pemegang kunci keberhasilan  dalam pemilihan nantinya.


Reporter : A S R I A T I
Foto : AULIA NASIR, S.IP

Terima kasih karena telah membaca informasi tentang PTPS DI WILAYAH BAOLAN, DILANTIK DAN DIBERI BIMBINGAN TEKNIS . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel