-->

KADIS BUNNAK TOLITOLI IKUTI RAKORNAS PEREMAJAAN KELAPA SAWIT DI BOGOR JABAR

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul KADIS BUNNAK TOLITOLI IKUTI RAKORNAS PEREMAJAAN KELAPA SAWIT DI BOGOR JABAR. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.
Ir Hardiyan MSi, Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Tolitoli
Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kabupaten Tolitoli, Ir Hardiyan MSi, mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Peremajaan Kelapa Sawit Tahun 2019 yang dilaksanakan di Bogor Jawa Barat selama 2 hari (Jum'at dan Sabtu, 8-9/2) di Lorin Hotel Sentul. Kegiatan Rakornas tersebut dibuka oleh Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian Republik Indonesia, Ir Bambang MM. 
Ir Hardiyan, mengatakan, tahun 2018 lalu Pemerintah telah menjalankan program peremajaan kelapa sawit  dengan target 185.000 hektar kebun sawit rakyat. Untuk menyukseskan program tersebut Pemerintah memberikan bantuan sebesar 25 juta rupiah per hektar lewat Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS). Pelaksanaan replanting yang difasilitasi BPDPKS ini, menurut Hardiyan, harus didahului beberapa persiapan  antara lain adanya pra peremajaan (sosialisasi), persiapan administrasi, identifikasi dan verifikasi, persiapan teknis peremajaan, persiapan kelembagaan dan pendampingan.
Pelaksanaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Peremajaan Kelapa Sawit Tahun 2019 yang dilaksanakan di Lorin Hotel Sentul Jawa Barat, Jumat-Sabtu (8-9/2)
Ir Hardiyan yang didampingi Kepala bidang Perkebunan Disbunnak Tolitoli, Abd Hakim Marhum SP, itu lanjut menjelaskan peremajaan kelapa sawit ditujukan untuk mengganti tanaman yang sudah tua atau umur tanaman secara ekonomis mencapai 25 tahun atau tanaman yang produktivitasnya kurang.
Bagi para petani yang ingin mengajukan usulan replanting diwajibkan melengkapi persyaratan dokumen seperti daftar nominatif pekebun yang disahkan oleh Kepala Dinas yang menangani urusan Perkebunan, kartu keluarga, kartu tanda penduduk dan yang terpenting adalah legalitas lahan.
Ir Hardiyan berharap agar semua pihak terkait di Kabupaten Tolitoli secara aktif bekerjasama mengawal perkebunan, meningkatkan produksi, produktivitas dan mutu kelapa sawit.

Reporter: SARNI HASAN, SE
Editor    : AULIA, S.IP

Terima kasih karena telah membaca informasi tentang KADIS BUNNAK TOLITOLI IKUTI RAKORNAS PEREMAJAAN KELAPA SAWIT DI BOGOR JABAR . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel