-->

WALI KOTA INSTRUKSIKAN LAKUKAN 3K AKSI PENANGGULANGAN HIV DAN AIDS DI KOTA JAYAPURA

Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul WALI KOTA INSTRUKSIKAN LAKUKAN 3K AKSI PENANGGULANGAN HIV DAN AIDS DI KOTA JAYAPURA. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.

WALI KOTA JAYAPURA DR BENHUR TOMI MANO, MM BERSAMA WAKIL WALI KOTA JAYAPURA IR H RUSTAN SARU, MM SELAKU KETUA KPA KOTA JAYAPURA, SEKRETARIS KPA KOTA JAYAPURA DRS BINTON NAINGGOLAN, SERTA SELURUH STAKEHOLDER PADA LOKAKARYA STRATEGI PENANGGULANGAN HIV DAN AIDS DI KOTA JAYAPURA

JAYAPURAKOTA – Wali Kota Jayapura Dr Benhur Tomi Mano, MM kepada Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Kota Jayapura instruksikan lakukan 3K dalam Strategi Penanggulangan HIV dan AIDS di Kota Jayapura. “Koordinasi ke segala arah terkhusus seluruh mitra, Komunikasi membahas rencana strategis penanganan HIV / AIDS, dan Komitmen menurunkan angka Orang Dengan HIV / AIDS (ODHA) secara realistis, untuk selamatkan anak muda generasi emas. Harus ada wujud konkrit dan aksi nyata,” Katanya membuka Lokakarya Strategi Penanggulangan HIV dan AIDS di Kota Jayapura periode 2019 – 2023 di Hotel Aston, Rabu 23 Januari 2019.

Laporan sekretaris KPA Kota Jayapura Drs Binton Nainggolan mencatat kumulatif penderita HIV / AIDS hingga September 2018 hingga 2018, sebanyak 6.185 jiwa. “Jumlah tersebut termasuk ODHA rujukan dari kabupaten lain atau bukan mutlak dari Kota Jayapura, serta jumlah kematian sebanyak 185 jiwa,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota menyerahkan dokumen “Pelaksanaan Strategi Rencana Aksi Penanggulangan HIV / AIDS periode 2019 – 2023” kepada sejumlah pemangku kepentingan, antara lain Dinas Kesehatan, FKUB, DP3AKB dan LSM Lingkages Wamena. Wali Kota kepada seluruh stakeholder dan warga Kota Jayapura secara umum, berharap semakin meningkatkan wawasan dan kesadaran diri perihal perkembangan HIV / AIDS.

WALI KOTA JAYAPURA DR BENHUR TOMI MANO, MM MENYERAHKAN DOKUMEN STRATEGI PENANGGULANGAN HIV DAN AIDS PERIODE 2019-2023 DI KOTA JAYAPURA KEPADA STAKEHOLDER

Penyakit HIV dan AIDS dinilai Wali Kota sebagai kejadian luar biasa. Sehingga urgensi penanggulangan virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh ini, harus konkrit dilaksanakan. Rencananya Wali Kota akan mengadakan konferensi AIDS se-Papua, dengan tujuan secara kolektif menekan angka pertumbuhan ODHA. “Penanggulangan HIV / AIDS di Kota Jayapura yang mengacu pada visi dan misi, serta masuk dalam program kesehatan. Saya harap tahun 2020 Kota Jayapura bebas dari HIV / AIDS,” katanya.

Menurunkan angka penyebaran HIV / AIDS adalah tanggung jawab bersama terkhusus seluruh stakeholder. Pemeriksaan kesehatan Infeksi Menular Seksual (IMS) dan HIV sudah difasilitasi Pemerintah Kota Jayapura melalui Pusat Kesehatan Reproduksi (PKR). Menguatkan regulasi penanggulangan AIDS dan implementasi 3K bersama seluruh komunitas keagamaan seperti FKUB, PGGS, PHDI dan MUI, mampu mensosialisasikan masyarakat melalui mental dan rohani.

LOKAKARYA KPA KOTA JAYAPURA DI HOTEL ASTON JAYAPURA

Lokakarya tersebut dibuka oleh Wali Kota Jayapura Dr Benhur Tomi Mano, MM, dan dihadiri Wakil Wali Kota Jayapura Ir H Rustan Saru, MM selaku Ketua KPA Kota Jayapura, Sekretaris KPA Kota Jayapura Drs Binton Nainggolan dan Ketua LSM Linkages Wamena Amri Yahya. (HUMAS)

Humas Setda Kota Jayapura

The post WALI KOTA INSTRUKSIKAN LAKUKAN 3K AKSI PENANGGULANGAN HIV DAN AIDS DI KOTA JAYAPURA appeared first on Humas Pemerintah Kota Jayapura.


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang WALI KOTA INSTRUKSIKAN LAKUKAN 3K AKSI PENANGGULANGAN HIV DAN AIDS DI KOTA JAYAPURA . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel