PEMERINTAH KOTA SAMBUT EKS KKSB KEMBALI KE NKRI
pada tanggal
Wednesday, January 30, 2019
Ini adalah berita terbaru dan menarik dengan judul PEMERINTAH KOTA SAMBUT EKS KKSB KEMBALI KE NKRI. Silahkan baca dan menyimak artikelnya.
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang PEMERINTAH KOTA SAMBUT EKS KKSB KEMBALI KE NKRI . Silahkan membaca berita lainnya.
JAYAPURAKOTA-Pemerintah kota Jayapura menyampaikan terima kasih kepada korem 172/pwy yang telah menerima anggota eks KKSB pimpinan Mathuius wenda di Pos Pengamanan Perbatasan Skow -Wutung Jayapura yang dijaga anggota Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif 328/Dirgahayu pada Jumat, 25 Januari 2019.
“Pemerintah kota menerima mereka dengan baik, semua keluarga yang mau kembali kepada NKRI, kami pemerintah sangat menyambut baik, dan juga akan menyiapkan fasilitas perumahan, untuk mereka kami akan bangun dan anak-anak mereka yang mau sekolah kami akan bantu menyekolahkan mereka,”Kata Wali kota Jayapura, Dr. Benhur Tomi mano MM, sabtu 26 Januari 2019.
Pria yang akrab disapa BTM ini mengatakan seluru keperluan eks kksb ini akan perhatikan tekait tempat tinggal, pendidikan dan kesehatannya akan menjadi perhatian pemerintah. Terpenting masalah identitasnya akan disediahkan jika yang bersangkutan tinggal dan menetap di kota Jayapura.
“Jika mereka mentap disini, maka kami akan minta untuk mengurusi e-ktp, sebagai tanda bukti diri warga kota dan warga Indonesia,”ungkap orang nomor satu kota Jayapura.
Dirinya mengapresiasi langka yang diambil eks KKSB ini, jika masih ada warga yang menjejaki langkah ini pemerintah akan menyambut baik.
“Ini tugas kami dan kami menyambut baik, kalau masih ada lagi warga kita yang ada di Papua New Guinea, mau masuk kembali ke Indonesia, pemerintah kota akan memfasilitasi dan menyiapkan kebutuhan mereka,”tukas Wali Kota.
Hingga kini pemerinta Kota Jayapura telah menerima warga repatriasi dari papua new ginea yang menetap di wilayah kota Jayapura.
Wali kota menyapaikan terima kasih kepada danrem 172/pwy dan dansatgas pamtas yang telah memfasilitasi kembalinya eks KKSB ini.**(Humas)
The post PEMERINTAH KOTA SAMBUT EKS KKSB KEMBALI KE NKRI appeared first on Humas Pemerintah Kota Jayapura.
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang PEMERINTAH KOTA SAMBUT EKS KKSB KEMBALI KE NKRI . Silahkan membaca berita lainnya.