-->

Welcome Evan Dimas, Semangat Baru Barito Putera!

BERITABANJARMASIN.COM - Evan Dimas Darmono, gelandang andalan Timnas Indonesia melabuhkan diri ke tim kebanggaan Kalsel, Barito Putera untuk musim depan. Evan menandatangani kontrak berdurasi satu tahun, di hadapan Manajer Barito, Hasnuryadi Sulaiman, Selasa (25/12/2018).

foto: @psbaritoputeraofficial

Pemain yang mempunyai passing dan dribble mumpuni ini diharapkan mampu menambah tajam daya serang Laskar Antasari untuk menempuh kompetisi. Apalagi tidak mudah, dapat bermain konsisten tanpa daya dukung pemain yang kompetitif.

Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman seperti dilansir dari Barito Putera Official, berharap Evan bisa membantu tim dengan jersey kuning ini lebih berprestasi. "Evan sudah menjadi bagian keluarga besar Barito Putera, semoga berkah," katanya.

Sementara itu, Zulfian warga Teluk Tiram, berharap Barito bisa lebih berprestasi lagi dengan adanya Evan Dimas. Serta tidak keluar dari 10 besar. "Apalagi Evan kan pemain timnas, jadi harapan kami Barito bisa tampil lebih baik," harapnya.


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Welcome Evan Dimas, Semangat Baru Barito Putera! . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel