-->

Taekwondo Banua Raih 11 Medali di Bali Open 2018

Para atlit Taekwondo Kalsel yang menjuarai Taekwondo Bali Open 2018/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Prestasi membanggakan datang dari cabang olahraga Taekwondo pada kejuaraan Taekwondo Bali Open 2018 yang digelar di GOR Lira Buana, Bali, 19-21 Oktober 2018 lalu. Tim asal Kalsel berhasil menyabet 11 medali.

Lima belas atlet tersebut mampu membawa pulang 11 medali yang terdiri tiga medali emas, dua medali perak dan enam medali perunggu. Sepuluh medali datang dari kategori kyurugi atau petarungan. Kemudian satu medali dari kategori jurus.

Adapun lima belas atlet yang berhasil meraih kemenangan tersebut adalah Dhea, Risky dan Alya medali emas, untuk medali perak diraih Putri dikategori kyurugi dan Prihatin dikategori jurus sedangkan untuk medali perunggu berhasil dibawa David, Aliv, Utha, Husna dan Nuel.

Sang pelatih Indah Ma'rifah mengatakan sangat bersyukur dan tidak menyangka dengan keberhasilan anak asuhnya mampu membawa pulang 11 medali ke Kalsel. “Alhamdulillah mereka bisa membawa pulang 11 medali,” ungkapnya.

Para atlit Taekwondo Kalsel yang menjuarai Taekwondo Bali Open 2018/beritabanjarmasin.com
Kegembiraan tersebut turut dirasakan salah satu atlet yang berhasil mendapatkan medali emas yaitu Dhea dan Risky. Mereka sangat tidak menyangka, mengingat mereka hanya ditargetkan untuk bisa lolos tiga besar saja. “Kami senang dan bersyukur bisa mengharumkan banua,” tuturnya.

Nantinya lima belas atlet Taekwondo tersebut, akan terus digenjot untuk dipersiapkan ke ajang kejuaraan nasional pada November 2018 mendatang. (arum/sip)
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Taekwondo Banua Raih 11 Medali di Bali Open 2018 . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel