-->

Inilah Kisah Anak Buruh Bangunan Yang Menjadi Polisi.





Lumajang(sekilasmedia.com) - Kalau Allah berkehendak,apapun bisa terjadi, Tidak ada yang tidak mungkin jika kita terus berusaha dan berdoa, hal ini dibuktikan oleh salah satu warga di wilayah Lumajang, Iwan Wahyudi dapat membuktikan dengan usaha dan doa dia mampu menjadi Brigadir Polri tahun 2018 dengan keterbatasan ekonomi Dia berhasil memberikan kebanggan bagi kedua orang tuanya dengan berhasil menjadi Polisi Republik Indonesia


Allah Maha Adil,Iwan wahyudi adalah anak seorang kuli bangunan dan dirumahnya ada toko kecil merupakan usaha kecil - kecilan untuk mencukupi kebutuhan sehari - hari, Iwan Wahyudi terkenal sebagai anak pendiam dan sering membantu Ibunya untuk belanja di Pasar, Iwan juga terkenal sebagai anak yang Cerdas dan Rajin di Sekolah karena sering mendapat Juara Kelas. Iwan Wahyudi juga pandai di bidang musik seni Gamelan, Iwan sering mengikuti Lomba juga dalam bidang musik Gamelan yang di tekuninya tersebut.

Di sebuah Rumah yang bertempat di Dusun Krajan RT 01 RW 01 Desa Kandangtepus Kecamatan Senduro yaitu di rumah Keluarga Bapak Ngatiman tentangga di bikin kaget karena adanya suara tangisan didalam rumah setelah didatangi ternyata adalah tangisan haru dari Keluarga tersebut karena anaknya Iwan Wahyudi berhasil Lolos menjadi seorang Bintara POLRI dan akan melaksanakan Pendidikan di Pusdik Gasum Porong.

Hingga tetangga Iwan Wahyudi juga ikut terharu saat mengantar keberangkatan Iwan Wahyudi dan Keluarganya ke Polda Jatim, mereka tidak menyangka bahwa anak seorang Kuli bangunan yang penghasilan hanya cukup untuk kebutuhan sehari- hari berhasil menjadi Anggota POLRI, Iwan memang terkenal Pandai dan Pendiam sehingga tetangga juga ikut bangga dengan apa yang telah  di capai oleh Iwan Wahyudi dengan berhasil menjadi Bintara POLRI,"tandasnya(kar)
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Inilah Kisah Anak Buruh Bangunan Yang Menjadi Polisi. . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel