-->

Siswa MTS LKMD Yaputi dan Satgas TMMD Partisipasi Renovasi Masjid Nurul Fajri

Siswa MTS LKMD Yaputi dan Satgas TMMD Partisipasi Renovasi Masjid Nurul FajriYAPUTI, LELEMUKU.COM - Siswa-Siswi Madrasah Tsanawiyah (MTS) LKMD Yaputi berpartisipasi dalam kegiatan fisik Renovasi Masjid Nurul Fajri yang ada di Desa Yaputi, Kecamatan Tehoru, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku dalam kegiatan TMMD Ke-102 Kodim 1502/Masohi, Kamis (19/7).  

Sebanyak 120 orng yang terdiri dari para siswa dan guru mengangkat bahan material  satu per satu yang berupa Batu dan Pasir yang diambil dari pesisiran pantai untuk dikumpulkan ke Masjid  yang dipimpin langsung Kepala sekolah MTS LKMD Yaputi Ibu Maryam Dahanyamtel S.Pd. M.Pd. semua dilakukan oleh siswa MTS  dengan semangat tanpa mengenal lelah.

"Kegiatan bakti sosial  yang kami laksanakan sebagai partisipasi kami dalam membatu para Satgas TMMD yang sedang melaksanakan kegiatan pembangunan di desa kami,"ujar Maryam.

Kepala sekola MTS LKMD Yaputi berharap kegiatan  seperti  TMMD ini lebih lagi ditingkatkan agar kita sebagai masyarakat lebih berparti sipasi  dan juga para siswa dapat melihat secara jelas kegiatan para anggota TNI itu seperti apa. "Dan merupakan dorongan kedepan dalam mengapai cita-cita mereka yang ingin menjadi TNI, bahwa tujuanya TNI itu bagaimana dan kenyataanya  seperti yang para siswa lihat sekarang,"kata Maryam.

Hal senada juga disampaikan oleh siswa Komaria  yang turut ambil bagian membantu pekerjaan renovasi Masjid. " kami sangat berpartisipasi dalam kegiatan pembangunan Masjid. Semua ini semata-mata iklas untuk mendapatkan amal ibadah  di samping itu juga dalam membatu niat kami dalam mengapai cita-cita,"kata Komaria.

Semua kegiatan berjalan lancar berkat kerja sama antara satgas TMMD, Masyarakat Desa dan Siswa Siswi MTS LKMD Yaputi. (Pendam151)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel