*Satgas TMMD 102 Mojokerto Hadirkan SIMOKOS Di SDN Jembul*
pada tanggal
Monday, July 30, 2018
MOJOKERTO,Sekilasmedia.com-Suasana pagi hari di SDN Jembul, Desa Jembul Kecamatan Jatirejo Kabupaten Mojokerto Jawa Timur, Senin (30/07/2018), tampak berbeda dari pagi hari sebelumnya. Situasi berbeda yang mewarnai SDN Jembul pagi ini dikarenakan kehadiran SIMOKOS di sekolah tersebut.
Sarana Interaksi Motor Komunikasi Sosial yang disingkat SIMOKOS sengaja dihadirkan Satgas TMMD Reguler Ke-102 TA. 2018 Kodim 0815 Mojokerto. Kehadiran SIMOKOS ini disambut para siswa dengan suka cita.
Simokos berupa kendaraan bermotor roda tiga berwarna hijau milik Kodam V/Brawijaya ini, di dalamnya terdapat beragam buku bacaan, mulai ilmu pengetahuan umum, pengetahuan tentang TNI, pertanian, dan wawasan kebangsaan, demikian disampaikan Danramil 0815/15 Jatirejo Kapten Inf Supriyanto, dalam pengantarnya.
Tidak itu saja, lanjut Danramil, selain perpustakaan mini tersebut, ada pula monitor LED yang dapat difungsikan untuk memutar film dokumenter dan menayangkan slide materi wawasan kebangsaan. Berikutnya dengan bahasa sederhana namun jelas dan tegas, Danramil memberikan materi wawasan kebangsaan meliputi materi Pancasila, Cinta Tanah Air dan Bela Negara bagi siswa-siswi SDN Jembul.
Hal ini dilakukan Danramil, agar para siswa mengerti, memahami dan mampu mengamalkan nilai-nilai Pancasila, Cinta Tanah Air dan Bela Negara walaupun dalam bentuk sederhana, sehingga akan terpatri pada diri siswa untuk lebih mencintai tanah air dan memiliki semangat bela negara. Agar siswa aktif, Danramil juga melemparkan beberapa kali pertanyaan, dan yang berhasil menjawab dengan benar mendapatkan hadiah buku tulis.
Usai penyampaikan materi, selanjutnya para siswa diajak untuk membaca beragam buku bacaan yang ada di perpustakaan mini Simokos. Tampak para siswa hilir mudik dan bergantian untuk sekedar dapat membaca beragam buku yang diminati.
SDN Jembul berdiri sejak tahun 1982, jumlah guru saat ini ada 8 orang, PNS dan PTT masing-masing 4 orang. Jumlah siswa saat ini 33 orang terdiri dari 19 orang siswa dan 14 siswi. Ke-33 siswa tersebut ada pada lima rombongan belajar (Rombel).
Siswa kelas I ada 6 orang, 5 siswa kelas II, kelas III kosong, kelas IV 10 siswa, kelas V 9 siswa dan kelas VI diisi 3 siswa, demikian disampaikan Kepala Sekolah SDN Jembul, Hadi Prayitno, S.Pd, dalam pengantarnya saat menyambut Tim Simokos.
Hadi juga memberikan apresiasi positif atas kehadiran Simokos yang sangat bermanfaat bagi siswa-siswi di sekolah yang dipimpinnya. Bahkan dirinya turut senang ketika menyaksikan anak didiknya dengan penuh riang menyambut kehadiran Simokos.
Tak lupa dirinya mengucapkan banyak terima kasih kepada Satgas TMMD Reguler Ke-102 Kodim 0815 Mojokerto, yang telah mengenalkan Simokos dengan beragam buku bacaan bagi siswa-siswinya. “Ini baru pertama kali di sekolah kami ada Simokos, moment seperti ini tidak hanya saat TMMD saja namun dapat dilakukan secara rutin dan terjadwal”, pintanya.(dim/wo)
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang *Satgas TMMD 102 Mojokerto Hadirkan SIMOKOS Di SDN Jembul* . Silahkan membaca berita lainnya.