-->

Babinsa Koramil Puri Dampingi Petani Terima 1.306 Kartu Tani



MOJOKERTO,Sekilasmedia.com-    Sejumlah 1.306 Kartu Tani didistribusikan bagi Kelompok Tani yang tersebar di 16 Desa se-Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Jum’at (13/07/2018).  Pembagian kartu tani ini berlangsung di Kantor Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Puri yang terletak di Desa Tangunan,Kecamatan Puri.

Pendistribusian kartu tani tersebut dilakukan oleh Petugas BNI Kantor Cabang Mojokerto, Yoga Widya Pradipta dan dihadiri Kepala BPP Kecamatan Puri, Suhartiningsih, SP, Ketua Kelompok Tani (Poktan) dari 16 Desa se-wilayah Kecamatan Puri dan mendapat pendampingan dari Babinsa Koramil 0815/04 Puri Kodim 0815 Mojokerto Serka Rizal Bastian.

Sebelum pendistribusian kartu tani, Kepala BPP Kecamatan Puri Suhartiningsih, SP, menjelaskan, kartu tani yang merupakan program Pemerintah kerja sama dengan BNI ini, dapat digunakan untuk semua transaksi perbankan, termasuk penyaluran subsidi pupuk bagi petani. Melalui kartu tani ini, para petani dapat mengajukan pinjaman ke BNI dengan bunga rendah dalam bentuk Kredit Usaha Rakyat Sektor Pertanian (KUR Tani), dengan persyaratan seperti  fotocopy KTP, KK dan sejumlah persyaratan lainnya.

Diharapkan dengan pembagian kartu tani ini akan memberikan motivasi para petani untuk lebih meningkatkan produktivitas pertanian yang akan menambah pendapatan petani serta dalam jangka panjang  dapat meningkatkan kesejahteraan para petani.

Pantauan Babinsa Serka Rizal Bastian di lapangan sebanyak 1.306 kartu tani tersebut diperuntukan kelompok tani se-wilayah Kecamatan Puri dengan perincian Poktan Desa Banjaragung 73 kartu tani, Brayung 70, Ketemas Dungus 76, Kintelan 60, Plososari 166, Tampungrejo 98 dan Poktan Desa Medali 42 kartu tani.

Berikutnya Poktan Desa Kebon Agung 68 kartu tani, Mlaten 49, Puri 67, Sumber Girang 85, Tambak Agung 184, Tangunan 38, Sumo Lawang 173 dan poktan Desa Kenanten 9 kartu tani.(dim/wo)
Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Babinsa Koramil Puri Dampingi Petani Terima 1.306 Kartu Tani . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel