Anggota Polres SBT Amankan Pengantaran 100 Jemaah Haji ke Bandara Kufar
pada tanggal
Monday, July 23, 2018
BULA, LELEMUKU.COM - Iring-iringan pengantar jamaah Haji asal Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), Provinsi Maluku terlihat memenuhi pelataran gedung serba guna Pemda SBT pada Jumat (20/7).
Kuota Jamaah Haji yang mencapai 100 orang rencananya akan berangkat menggunakan pesawat Trigana Air melalui Bandara Kufar pada hari Sabtu (21/7).
Olehnya Polres Seram Bagian Timur menurunkan sebanyak 53 orang personil yang terdiri dari gabungan satuan dan fungsi yang terkait dengan kegiatan pengamanan tersebut.
Wakapolres SBT Kompol Deddy Dwitya Putra,SIK yang turut hadir pada acara pelepasan jemaah haji tersebut mengatakan bahwa pihaknya akan maksimal melakukan pengamanan.
"Kami telah menempatkan 53 orang personil pada titik-titik yang akan dilalui para jemaah haji dan pengamanan kali ini dilakukan dengan extra ketat yang terfocus pada kelancaran para jamaah dalam mengikuti seluruh prosesi dari awal hingga sampai pada tahap pemberangkatan melalui bandara Kufar agar para jemaah haji dapat melaksanakan seluruh giat dengan aman dan lancar," ungkap dia.
Dalam acara pelepasan jemaah haji tersebut turut hadir Wakil Bupati SBT Fachri Alkatiri, Lc.Ma. yang juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh stake holder tak terkecuali Polres SBT yang berperan penting dalam mendukung kelancaran seluruh prosesi acara tersebut dengan harapan seluruh jemaah haji dapat berangkat dan balik dengan harapan menjadi haji yang mabrur. (HumasPoldaMaluku)