-->

Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Peduli Kebutuhan Masyarakat Belimbing.


BantenNet.com, KABUPATEN TANGERANG - Kepedulian terhadap lingkungan hidup yang dilakukan, H. Hermawan Atmaja anggota DPRD Kabupaten Tangerang, fraksi partai Golkar adakan giat bersih irigasi sekunder Belimbing Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang minggu ( 21/7/18).

"Hermawan saat di temui di lokasi, di dampingi kepala Desa Belimbing H. Maskota. Wawan panggilan akrabnya Memaparkan rasa kepedulian nya kepada saluran irigasi sekunder Belimbing yang sudah dipenuhi dengan sampah organik dan non organik yang di buang masyarakat sehingga saluran irigasi sekunder menjadi kotor dan menimbulkan bau busuk.dia berinisiaf mendatangkan alat berat yang dia pinjam dari LH dan Dinas Binamarga dan sumber daya air, imbuhnya.

"Hermawan menambahkan kata dia, sampah kalau di proses dengan baik bisa menghasilkan nilai ekonomi keluarga. Sampah organik bisa dijadikan pupuk dan non organik bisa di jadikan limbah yang bisa di daur ulang sehingga menghasilkan uang melalui sampah organik dan non organik tadi paparnya."

Kepala Desa Belimbing H. Maskota mendukung kegiatan yang dilakukan oleh anggota DPRD Kabupaten Tangerang dari fraksi Golkar, dan memberikan apresiasi kepada bapak H. Hermawan Atmaja yang mau peduli dengan masyarakat untuk membersihkan saluran irigasi sekunder Belimbing.

> jar

Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Peduli Kebutuhan Masyarakat Belimbing. . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel