-->

Kontingen Tembak Putri Kodam Pattimura Sabet Juara Dua di Ajang Piala Tembak Kasad

BERITA MALUKU. Ajang bergengsi lingkup TNI Angkatan Darat, Lomba Tembak Piala Kasad Tahun 2018 yang berlangsung di Lapangan Tembak Divisi Infanteri I Kostrad Cilodong, Depok, Jawa Barat, memasuki hari terakhir (Babak Final), pada Senin (13/082018).

Siaran pers Pendam XVI/Pattimura kepada media ini menyebutkn, Kontingen Kodam XVI/Pattimura dibawah pimpinan Dankontingen, Danrindam XVI/Pattimura, Kolonel Inf. Parlindungan Hutagalung berhasil menyabet juara 2 pada Final Lomba Tembak Putri Piala Kasad 2018.

Kontingen yang terdiri dari Serka (K) Naomi Jeblina (Baminwatmat Urdal Situud Ajendam XVI/Pattimura), Sertu (K) Mellisa Anjel (Baur Tambah Gelar Siminperspra Ajendam XVI/Pattimura) dan Sertu (K) Ni Kadek Nova (Baops Komputer Sibek Bekangdam XVI/Pattimura), berhasil meraih medali perak dengan catatan waktu 14'23" setelah kalah dari petembak putri Kodam VI/Mulawarman dengan catatan waktu 13'08" pada materi menembak Plat Baja.

Untuk diketahui, juara 1 diraih oleh tim tembak Putri Kodam VI/Mulawarman, juara 2 Kodam XVI/Pattimura dan juara 3 Kodam III/Siliwangi.


Terima kasih karena telah membaca informasi tentang Kontingen Tembak Putri Kodam Pattimura Sabet Juara Dua di Ajang Piala Tembak Kasad . Silahkan membaca berita lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel