-->

Beni Asman Pimpin Upacara Taptu dan Pawai Obor di MTB

Beni Asman Pimpin Upacara Taptu dan Pawai Obor di MTBSAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Sambut hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 73 pada 17 Agustus 2018, Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), Provinsi Maluku menggelar upacara penetapan waktu (taptu) di Lapangan Upacara Mandriak,  Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan (Tansel) pada Kamis (16/8) pukul 19.00 WIT.

Upacara yang dipimpin oleh Komandan Batalyon Infanter (Danyonif) 734/ Satria Nusa Samudra (SNS), Letnan Kolonel (Letkol) Inf Beni Asman, S.Sos ini dihadiri oleh Bupati MTB, Petrus Fatlolon, SH, MH, Kapolres AKBP Raymundus Andhi Hedianto, S.IK, Dandim 1507/Saumlaki Letkol Rahmad Saerodin, S.IP., Ketua DPRD Frengky Limber, SE., Danlanal Saumlaki, Letkol Laut (P) Hartanto, M.Tr. Hanla, Dansatradar 245/Nifmasbulur, Letkol (Lek) Gatot Waseso, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Saumlaki Frenkie Son Laku, SH, M.Hum.

Hadir pula Wakapolres Kompol Lodivicus Tethol, SH, MH, Sekretaris Daerah Piterson Rangkoratat, SH, Asisten Bidang Pemerintahan Yohanis Batseran, S.Sos, Asisten Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Kemasyarakatan dr.Edwin Tomasoa, Asisten Bidang Administrasi Umum Rynhard Salmart Matatula, SP, M.Si, para pimpinan SKPD Pemda, Perwira TNI/POLRI dan peserta upacara yang terdiri dari  anggota dari satuan Kodim 1507/Saumlaki, Polres MTB, Brimob Kompi Saumlaki , Yonif 734/SNS, Lanal Saumlaki, Satrad 245/Nifmasbulur, Satpol PP dan Pramuka.

Beni Asman Pimpin Upacara Taptu dan Pawai Obor di MTB
Upacara yang dikomandani, Dankiban Yonif 734/SNS, Lettu Inf Majo S.Sangaji ini kemudian dilanjutkan dengan pembakaran obor oleh Inspektur Upacara, Danyonif SNS dan kemudian dilanjutkan dengan pembakaran obor oleh masing-masing komandan pasukan dan secara masal.

Upacara  kemudian diakhiri dengan pelepasan peserta pawai obor yang melewati beberapa rute diantaranya dari depan Lapangan Mandriak melewati sepanjang jalan Mathilda Batlayeri, kemudian belok kanan Toko Keagungan melewati perempatan Pos Perhubungan menuju Pelabuhan Umum dan belok kanan Pos KP3 menuju lokasi Pelabuhan Feri sebagai titik akhir.

Rangkaian kegiatan ini berakhir pada pukul 20.15.WIT dalam keadaan aman, tertib dan lancar. Kemudian dilanjutkan dengan pelaksanakan Upacara Renungan Suci yang berlokasi di Taman Makam Pahlawan, Desa Lauran, Tansel pada pukul 00.00.WIT. (Laura Sobuber)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel